Pertegas Desain Taman dengan Batu Alam Dinding

Menyediakan space di rumah untuk dijadikan taman menjadi sebuah solusi dalam membuat sebuah rumah dengan kesan segar dan sejuk. Keberadaan taman, baik di area depan, area belakang, ataupun area tengah rumah juga mampu menambah keindahan. Seperti penggunaan batu alam dinding sebagai pelengkap dekorasi taman.

Batu Alam Dinding

Batu Alam tidak sekadar menambah unsur natural saja, tetapi juga mempertegas desain taman yang ingin Anda buat di rumah. Karena beragam jenis batu memiliki kelebihan tersendiri.

Cara Menambahkan Dekorasi Batu Alam di Taman Kecil

Tidak semua rumah dilengkapi lahan luas untuk dijadikan taman. Umumnya, pemilik rumah akan berusaha menyediakan lahan petak di area sudut atau sisi rumah dalam menciptakan taman kecil. Karena keterbatasan ini, sering membuat proses dekorasi taman membingungkan.

Memang pada dasarnya taman berfungsi menambah penghijauan, menciptakan suasana segar, dan menambah keindahan. Sehingga seberapa luas taman tersebut tidak masalah, yang terpenting fungsinya sesuai. Namun tetap saja Anda ingin membuat taman yang enak dipandang meski hanya dilihat sepintas saja, bukan?

Seperti yang sudah disebutkan, menambahkan perlengkapan batu alam bisa menyempurnakan tampilan taman. Hal ini juga berlaku pada taman kecil yang berada di sudut rumah. Salah satu caranya dengan menyediakan satu sisi dinding taman untuk ditempel bebatuan alam.

Mempertegas Desain Secara Minimalis

Menempelkan batu alam dinding pada taman kecil ini berguna juga dalam mengatasi area lembap. Sebab, area taman dengan atap terbuka dan dipenuhi tanaman sangat mudah menjadi lembap. Sebagian besar batu alam tahan dengan berbagai kondisi termasuk ruangan lembap.

Misalnya jenis batu andesit yang sangat umum dipilih dalam desain mendesain taman. Ada juga jenis batu templek yang tidak kalah populer. Kini konsep minimalis sangat banyak diterapkan di rumah-rumah masyarakat Indonesia. Maka ada satu jenis batu yang sering dipilih dalam mendekorasi taman populer saat ini ialah batu paras Jogja. Tampilannya memberi kesan bersih dan bila disusun akan terlihat unik.

Membutuhkan beragam jenis batu alam untuk mendesain taman kecil di rumah? Silakan hubungi kami. Kami menyediakan produk batu alam dinding berkualitas dengan harga terjangkau.

Untuk info pemesanan Batu Alam silahkan hubungi;

  • whatsapp=083866373384
  • bbm =DA9F5658
  • fanspage=CV Agung Mulia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *